3 Cara Agar Momen Kembali ke Kantor Berjalan Tanpa Hambatan

Rabu, 27 Oktober 2021 - 21:44 WIB
loading...
3 Cara Agar Momen Kembali...
Dengan kembali beraktivitas di luar rumah, proteksi kesehatan dari dalam tubuh harus lebih ketat. Foto Ilustrasi/Getty Images
A A A
JAKARTA - Momen kembali ke kantor telah ditunggu oleh banyak pekerja. Tak bisa dipungkiri, rasa rindu untuk bisa berinteraksi langsung dengan rekan kerja membuat keinginan kembali ke kantor makin membara.

Hal tersebut disikapi oleh beberapa kantor dengan menerapkan transisi work from office (WFO), di mana sebagian karyawan telah masuk kerja dengan sistem bergantian. Di momen ini, penting bagi kita untuk menerapkan protokol kesehatan berlapis, dari luar maupun dalam tubuh.

“Dengan kembali beraktivitas di luar rumah, proteksi kesehatan dari dalam tubuh harus lebih ketat. Bukan hanya melalui suplemen atau vitamin, namun konsumsi minuman dan makanan harian juga menjadi bagian penting yang perlu diperhatikan. Selain itu, kondisi hati atau mood juga perlu dijaga,” kata Mayke Hiq, Marketing Director Jusin Juice.

Melihat perlunya adaptasi menyeluruh bagi masyarakat Indonesia, Mayke membagikan tiga cara sederhana untuk mempersiapkan diri lebih baik di masa transisi ini.

1. Kembalikan Semangat Kerja dari Kantor

Terbiasa bangun lebih siang dan tidak perlu repot keluar rumah untuk ke kantor tentu menjadi kenyamanan tersendiri selama bekerja dari rumah. Apalagi, bagi mereka yang tinggal jauh dari kantor.

Namun, ada begitu banyak hal menarik dan seru yang hanya bisa Anda dapatkan jika bekerja dari kantor. Seperti bertemu teman kantor secara tatap muka, koordinasi pekerjaan yang lebih cepat dan mudah, hingga nongkrong bareng teman kantor baik saat makan siang ataupun selepas jam kerja.

Jadikan hal-hal menyenangkan itu sebagai motivasi agar semangat kembali kerja di kantor.

2. Perkuat Stamina

Dengan beraktivitas di luar rumah, tubuh membutuhkan proteksi kesehatan 2 kali lipat lebih banyak dibandingkan hanya beraktivitas di dalam rumah. Oleh karena itu, penting untuk minum vitamin dan mengonsumsi makanan atau minuman sehat.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1313 seconds (0.1#10.140)